FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KINERJAPEGAWAI PADA DINAS KOPERASI DAN UMKMDI KABUPATEN TABANAN
Keywords:
karakteristik pekerjaan, kompetensi, lingkungan kerja dan kinerjaAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) pengaruh karakteristik pekerjaan
secara parsial terhadap kinerja pegawai pada Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten
Tabanan. 2) pengaruh kompetensi secara parsial terhadap kinerja pegawai pada Dinas
Koperasi dan UMKM Kabupaten Tabanan. 3) Pengaruh lingkungan kerja secara
parsial terhadap kinerja pegawai pada Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten
Tabanan. 4) pengaruh karakteristik pekerjaan, kompetensi, dan lingkungan kerja
secara simultan terhadap kinerja pegawai pada Dinas Koperasi dan UMKM
Kabupaten Tabanan.Data yang digunakan adalah data primer berupa data cross
section pada tahun 2022 dan tehnik analisis yang digunakan dalam penelitian ini
adalah regresi linear berganda dengan uji t dan uji F.
Hasil penelitian menunjukkan 1) karakteristik pekerjaan secara parsial
berpengaruh positif dan nyata terhadap kinerja pegawai pada Dinas Koperasi dan
UMKM Kabupaten Tabanan. 2) kompetensi secara parsial berpengaruh positif dan
nyata terhadap kinerja pegawai pada Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten
Tabanan. 3) lingkungan kerja secara parsial berpengaruh positif dan nyata terhadap
kinerja pegawai pada Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Tabanan. 4)
karakteristik pekerjaan, kompetensi, dan lingkungan kerja berpengaruh nyata secara
simultan terhadap kinerja pegawai pada Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten
Tabanan.




